Pengembangan Modul Berbasis Pendekatan Saintifik pada Materi Zat dan Karakteristiknya untuk Pembelajaran IPA Kelas VII tingkat SMP/MTs

Nasution, Nadia Afi Shafira (2018) Pengembangan Modul Berbasis Pendekatan Saintifik pada Materi Zat dan Karakteristiknya untuk Pembelajaran IPA Kelas VII tingkat SMP/MTs. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_07_NADIA_AFI_SHAFIRA_NASUTION_14035029_3645_2018.pdf

Download (81kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan modul berbasis pendekatan saintifik pada materi zat dan karakteristiknya untuk pembelajaran IPA kelas VII tingkat SMP/MTs, serta menentukan kategori validitas dan praktikalitas dari modul tersebut. Peserta didik SMP dalam proses pembelajaran hanya memperoleh aspek pengetahuan dengan kegiatan mengingat dan memahami. Penerapan aspek keterampilah ilmiah dengan aktivitas mengamati, menanya, mencoba, menalar, dan menyaji masih jarang dilakukan. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian dan pengembangan atau Research and Development (R&D), yaitu penelitian yang menghasilkan produk tertentu. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Plomp yang terdiri atas tiga tahapan yaitu penelitian awal (preliminary research), pembentukan prototipe (prototyping stage), dan tahap penilaian (assessment phase). Modul zat dan karakteristiknya berbasis pendekatan saintifik divalidasi oleh 5 orang validator yang terdiri dari 3 orang dosen kimia FMIPA UNP dan 2 orang guru SMPN 13 Padang dengan menggunakan instrumen berupa angket validasi. Uji praktikalitas dilakukan oleh 2 orang guru IPA dan 21 orang siswa kelas VIII 8 SMPN 13 Padang dengan menggunakan instrumen berupa angket. Hasil analisis lembaran validitas, praktikalitas guru, dan praktikalitas siswa menunjukkan skor rata-rata momen kappa (k) berturut-turut adalah 0,87 dengan kategori kevalidan sangat tinggi, 0,84 dengan kategori kepraktisan sangat tinggi, dan 0,82 dengan kategori kepraktisan sangat tinggi. Data yang diperoleh menunjukkan bahwa modul berbasis pendekatan saintifik pada materi zat dan karakteristiknya yang dihasilkan sudah valid dan praktis untuk digunakan dalam pembelajaran IPA di tingkat SMP/MTs.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Q Science > QD Chemistry
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Kimia - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 24 Jan 2020 04:38
Last Modified: 24 Jan 2020 04:38
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/24803

Actions (login required)

View Item View Item