Pola Asuh Orang Tua dalam Mengembangkan Interaksi Sosial Anak Tunagrahita Sedang di SLB N 02 Padang

Temo, Anggi Loren and Marlina, Marlina (2019) Pola Asuh Orang Tua dalam Mengembangkan Interaksi Sosial Anak Tunagrahita Sedang di SLB N 02 Padang. Indonesian Journal of Islamic Early Childhood Education, 4 (2). pp. 165-174. ISSN Print: 2541-2418 dan Online: 2541-2434 (Unpublished)

[img]
Preview
Text
166-Article Text-513-2-10-20190812 8.pdf

Download (160kB) | Preview
Official URL: http://journal.pps-pgra.org/index.php/Ijiece/artic...

Abstract

Penelitian ini membahas tentang pola asuh orang tua dalam mengembangkan interaksi sosial anak tunagrahita sedang di SLB N 02 Padang, dimana terdapat seorang anak tunagrahita sedang memiliki kemampuan interaksi sosial yang baik. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan bentuk pola asuh orang tua yang mampu mengembangkan interaksi sosial anaknya yang mengalami tingkat kecerdasan dibawah rata-rata mengakibatkan anak mengalami kesulitan dalam berinteraksi sosial terhadap lingkungan sosial sehingga nantinya dapat dijadikan motivasi bagi setiap orang tua dalam memberikan bentuk pola asuh tepat untuk anaknya. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif, responden penelitian ini yaitu orang tua anak tunagrahita, anak tunagrahita, saudaranya, masyarakat, dan guru kelas. Agar semua data dapat terkumpul peneliti menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini adalah orang tua memiliki tipe pola asuh Authoritative, dimana orang tua memiliki keterbukaan serta mewujudkan kominikasi yang baik terhadap anaknya sehingga membuat interaksi sosial anak tunagrahita sedang menjadi baik dan mampu bergaul dengan lingkunganya.

Item Type: Article
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Luar Biasa - S1
Depositing User: Mrs. Wiwi Sartika
Date Deposited: 19 Oct 2019 04:05
Last Modified: 19 Oct 2019 04:05
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/23704

Actions (login required)

View Item View Item