Pembuatan Direktori Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta di Kota Padang

Ernita, Peni (2019) Pembuatan Direktori Perguruan Tinggi Negeri dan Swasta di Kota Padang. Diploma thesis, Universitas Negeri Padang.

Full text not available from this repository.

Abstract

Penulisan makalah ini membahas tentang pembuatan direktori perguruan tinggi negeri dan swasta di Kota Padang. Tujuan dari penulisan makalah ini adalah memudahkan pencarian direktori perguruan tinggi negeri dan swasta di Kota Padang. Metode yang digunakan dalam penyusunan makalah ini adalah metode deskriptif. Teknik pengumpulan data dilakukan secara observasi langsung dan studi pustaka. Berdasarkan pembahasan dapat disimpulkan sebagai berikut; pertama, teknik dalam pembuatan direktori perguruan tinggi negeri dan swasta di Kota Padang; (a) pengumpulan data perguruan tinggi negeri dan swasta se-Kota Padang; (b) menyusun konsep direktori; (c) menentukan subjek; (d) klasifikasi atau pengelompokkan data; (e) desain cover; (f) penyusunan direktori. Kedua, kendala dalam pembuatan direktori perguruan tinggi negeri dan swasta di Kota Padang adalah sebagai berikut: (a) dalam pencarian lokasi banyak ditemukan lokasi perguruan tinggi yang sudah beralih tempat, fungsi bahkan ada yang sudah tidak aktif lagi; (b) dalam pembutan direktori ini dibutuhkan waktu yang lama; (c) pembuatan denah lokasi mengalami kesulitan karena ada beberapa lokasi yang informasi jalan menuju lokasi tidak jelas serta tidak memahami kondisi jalan tersebut; Ketiga, upaya yang dilakukan dalam mengatasi kendala pembuatan direktori perguruan tinggi negeri dan swasta di Kota Padang yaitu: (a) pencarian lokasi yang sudah berpindah tempat, fungsi ataupun yang sudah tidak aktif lagi dengan cara melakukan observasi langsung ke lokasi agar dapat memastikan kondisi dan informasi mengenai perguruan tinggi tersebut; (c) pembuatan direktori membutuhkan waktu yang lama sehingga penulis hams bisa mengatur waktu agar produk direktori perguruan tinggi negeri dan swasta di Sumatera Barat bisa terselesaikan pada waktu yang telah ditetapkan; (c) mengatasi kesulitan pembuatan denah lokasi penulis menggunakan bantuan dari google maps dan informasi dari masyarakat sekitar.

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Z Bibliography. Library Science. Information Resources > Z665 Library Science. Information Science
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Ilmu Informasi, Perpustakaan dan Kearsipan - D3
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 01 Oct 2019 03:49
Last Modified: 01 Oct 2019 03:49
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/23479

Actions (login required)

View Item View Item