Analisis Kesulitan Belajar Matematika Peserta Didik Kelas VIII SMPN 2 Bukittinggi

Aryuda, Vella (2018) Analisis Kesulitan Belajar Matematika Peserta Didik Kelas VIII SMPN 2 Bukittinggi. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_VELLA_ARYUDA_14029063_4039_2018.pdf

Download (92kB) | Preview

Abstract

Peserta didik diharapkan mampu menguasai setiap materi matematika tanpa mengalami kesulitan. Kenyataannya masih banyak peserta didik yang mengalami kesulitan belajar matematika, namun belum mendapat perhatian khusus. Untuk itu perlu dilakukan identifikasi terhadap letak kesulitan-kesulitan belajar matematika peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui letak kesulitan belajar matematika yang dialami peserta didik pada konsep dan prinsip, serta mendeskripsikan faktor-faktor yang menyebabkannya. Jenis penelitian yang dilakukan adalah deskriptif dengan subjek yaitu peserta didik kelas VIII SMPN 2 Bukittinggi yang mengalami kesulitan belajar matematika. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, tes, angket dan wawancara. Sedangkan instrumen penelitian yang digunakan adalah pedoman pelaksanaan observasi, matematika, angket, dan pedoman wawancara. Hasil analisis data menunjukkan bahwa pada penguasaan konsep peserta didik kesulitan dalam mengidentifikasi konsep-konsep yang diberikan dan mengenali kondisi yang ditentukan konsep. Sedangkan pada penguasaan prinsip peserta didik kesulitan dalam, 1) mengenali kapan suatu prinsip diperlukan, 2) memberi alasan pada langkah-langkah penggunaan prinsip, 3) menggeneralisasi prinsip baru dan memodifikasi prinsip. Faktor-faktor yang menyebabkan peserta didik mengalami kesulitan belajar matematika adalah 1) Faktor internal, yaitu: a) bakat matematika yang rendah, b) kebiasaan belajar yang kurang efektif, c) persepsi buruk terhadap matematika, 2) faktor eksternal, yaitu: a) pengaruh teman yang tidak menyukai matematika b) cara mengajar guru yang terburu-buru.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > LC Special aspects of education
Q Science > QA Mathematics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Pendidikan Matematika - S1
Depositing User: Arlianis
Date Deposited: 11 Sep 2019 03:50
Last Modified: 11 Sep 2019 03:50
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/23135

Actions (login required)

View Item View Item