Analisis Kualitas Layanan Website Portal Akademik Menggunakan Metode Webqual 4.0 (Studi Kasus: Mahasiswa Fakultas Teknik di Universitas Negeri Padang.

Latifah, Latifah (2017) Analisis Kualitas Layanan Website Portal Akademik Menggunakan Metode Webqual 4.0 (Studi Kasus: Mahasiswa Fakultas Teknik di Universitas Negeri Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_05_LATIFAH_1202199_570_2017.pdf

Download (13kB) | Preview

Abstract

Perkembangan IT yang pesat menjadikan website sebagai bagian yang tidak terpisahkan dari sebuah lembaga pendidikan khususnya dalam hal layanan bagi aktivitas akademika, dosen, mahasiswa, dan tenaga kependidikan. Layanan dalam suatu sistem informasi akademik berbasis web perlu diukur untuk mengetahui tingkat kualitas layanan website bagi pengguna. Dalam penelitian ini, untuk menentukan kualitas layanan website portal akademik di Universitas Negeri Padang dalam memenuhi kebutuhan akademik mahasiswa menggunakan metode webqual 4.0. Metode yang digunakan dalam menentukan kualitas layanan website portal akademik adalah metode webqual 4.0 yang terdiri dari empat dimensi yakni dimensi usability, information quality, interaction quality dan overall. Sampel penelitian berjumlah 98 orang responden. Pengambilan sampel secara acak dan berstrata secara proporsional. Data dikumpulkan melalui angket yang berisi pernyataan tentang persepsi mahasiswa terhadap portal akademik. Data yang terkumpul diolah untuk mendapatkan nilai webqual index (WQI) yang kemudian digunakan untuk menentukan nilai kualitas layanan website. Hasil analisis menunjukkan bahwa dimensi yang paling berpengaruh adalah dimensi information quality dengan nilai skala WQI sebesar 74% berada pada kategori sesuai dengan harapan pengguna. Sedangkan nilai WQI dari dimensi usability sebesar 70% dan nilai WQI interaction quality sebesar 71%; serta yang paling terendah nilai WQI overall sebesar 70%. Dari hasil keseluruhan total nilai WQI kualitas layanan website portal akademik sebesar 72% berada yang pada kategori sesuai dengan harapan pengguna.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > TK Electrical engineering. Electronics Nuclear engineering
Divisions: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Elektronika - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 09 Sep 2019 02:41
Last Modified: 09 Sep 2019 02:41
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/23046

Actions (login required)

View Item View Item