Pengaruh Camshaft Standar Dan Camshaft Racing Terhadap Torsi Dan Daya Sepeda Motor Empat Langkah

Rizki, Dk Parma (2019) Pengaruh Camshaft Standar Dan Camshaft Racing Terhadap Torsi Dan Daya Sepeda Motor Empat Langkah. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
9_A_DK_PARMA_RIZKI_1306473_896_2019.pdf

Download (624kB) | Preview

Abstract

Torsi dan daya merupakan salah satu acuan masyarakat dalam memilih produk sepeda motor untuk digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Ada beberapa metode yang dapat mempengaruhi kemampuan mesin dalam menghasilkan tenaga, salah satunya adalah dengan cara meningkatkan efisiensi kerja motor yang terdapat pada sistem mekanisme katup yaitu camshaft. Semakin lama katup membuka maka campuran bahan bakar dan udara banyak masuk ke dalam ruang bakar atau dengan kata lain efesiensi volumetriknya akan meningkat. Keadaan ini akan tercapai apabila lobe pada camshaft ditinggikan karena katup akan tertekan lebih jauh. Camshaft inilah yang disebut dengan camshaft racing. Penelitian ini menggunakan metode penelitian eksperimen untuk mengungkap pengaruh camshaft racing terhadap torsi dan daya sepeda motor Yamaha Mio J 115 CC dengan menggunakan alat dynamometer. Pengujian ini dilakukan pada sepeda motor yang masih menggunakan camshaft standar. Pengujian torsi dan daya dilakukan sebanyak 3 kali dan data yang diambil pada setiap sampel yang ada pada grafik, kemudian dirata-ratakan dan dibandingkan untuk mengetahui pengaruh camshaft racing terhadap torsi dan daya sepeda motor empat langkah. Berdasarkan data hasil penelitian yang diperoleh, maka didapatkan hasil analisa bahwa torsi tertinggi terjadi pada RPM 1500 yaitu 18,35 Nm untuk camshaft standar dan 17,32 Nm untuk camshaft racing atau terjadi penurunan torsi sebanyak 5%. Sedangkan untuk daya tertinggi terjadi pada RPM 8500 yaitu 8,7 HP untuk camshaft racing dan 6,6 HP untuk camshaft standar atau terjadi peningkatan daya sebanyak 24%. Hal ini disebabkan oleh perbedaan overlap dan durasi bukaan katup, Penurunan torsi dan peningkatan daya pada camshaft racing disebabkan oleh overlap yang besar dan durasi bukaan katup yang lama

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: T Technology > GT Technology (general)
Divisions: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Otomotif - S1
Depositing User: Mrs. Dina Aulia Sari
Date Deposited: 20 Aug 2019 07:15
Last Modified: 20 Aug 2019 07:15
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/22631

Actions (login required)

View Item View Item