Pengaruh Job Insecurity dan Kepuasan Kerja terhadap Turnover Intention Karyawan Bagian Sales pada PT.Suka Fajar Cabang Solok.

Kurnia, Mia (2019) Pengaruh Job Insecurity dan Kepuasan Kerja terhadap Turnover Intention Karyawan Bagian Sales pada PT.Suka Fajar Cabang Solok. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_7_ MIA_KURNIA_16059165_82_2019.pdf

Download (287kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan bukti empiris adanya pengaruh job insecurity dan kepuasan kerja terhadap turnover intention karyawan bagian sales di PT Suka Fajar Cabang Solok. Pada penelitian ini yang menjadi populasi adalah seluruh karyawan PT. Suka Fajar Cabang Solok berjumlah 64 orang. Metode pengambilan sampel yang digunakan dalam penelitian ini adalah sensus. Untuk mendapatkan informasi dan data maka dilakukan penyebaran kuesioner. Metode analisis yang digunakan untuk membuktikan kebenaran hipotesis adalah dengan menggunakan analisis jalur (path analysis). Hasil analisis menunjukkan bahwa job insecurity berpengaruh positif dan signifikan terhadap turnover intention karyawan bagian sales di PT Suka Fajar Cabang Solok, sedangkan kepuasan kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap turnover intention karyawan bagian sales di PT Suka Fajar Cabang Solok.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: H Social Sciences > HD Industries. Land use. Labor > HD61 Risk Management
Divisions: Fakultas Ekonomi > Manajemen - S1
Depositing User: Mutia Farida
Date Deposited: 24 Jul 2019 04:05
Last Modified: 24 Jul 2019 04:06
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/22219

Actions (login required)

View Item View Item