Analisis Sifat Listrik Nanokomposit NiFe2O4/PANi yang Disintesis dengan Metode Sol Gel

Yani, Sri Rahma (2018) Analisis Sifat Listrik Nanokomposit NiFe2O4/PANi yang Disintesis dengan Metode Sol Gel. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_06_Sri_Rahma_Yani_14034011_6139_2018.pdf

Download (27kB) | Preview

Abstract

Sumatera Barat merupakan salah satu daerah yang memiliki sumber daya mineral yang melimpah, salah satunya bijih besi. Salah satu daerah yang memiliki kandungan bijih besi yang cukup besar adalah di daerah Sangir Balai Janggo Solok Selatan. Aplikasi yang menarik untuk dikembangkan dari mineral bijih besi yaitu Superkapasitor.Salah satu komponen yang menentukan performa superkapasitor adalah elektrode. bahan material yang dijadikan sebagai elektrode superkapasitor terbuat dari material komposit. Sama halnya dengan nanokomposit yang merupakan material komposit yang dibuat dengan menyisipkan nanopartikel kedalam suatu material berukuran nano sebagai filler dalam sebuah matriks berukuran skala nano. Nanokomposit dihasilkan dari pencampuran antara filler dan matriks.Filler yang digunakan dalam penelitian ini yaitu NiFe2O4 dan matrik yang digunakan yaitu PANi. Salah satu precursor yang digunakan dalam pembuatan NiFe2O4 berasal dari alam yaitu bijih besi Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk menyelidiki pengaruh variasi perbandingan komposisi NiFe2O4 dan PANi terhadap konduktivitas dan kapasitansi nanokomposit NiFe2O4/PANi sehingga dapat diaplikasikan sebagai superkapasitor. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen. NiFe2O4 diperoleh dari pencampuran antara precursor nickel nitrat dan ferit nitrat. Kemudian dibuat nanokompositnya dengan variasi komposisi menggunakan metode sol gel. Dalam penelitian ini variasi komposisi nanokomposit yang digunakana yaitu NiFe2O4 2,5%, 5%, 30%, 50%, dan 70%. Untuk mengetahui sifat listrik dari nanokomposit NiFe2O4/PANi seperti konduktivitas dan kapasitansinya dapat menggunakan alat LCR meter. Besarnya nilai konduktivitas listrik untuk setiap variasi Nanokomposit NiFe2O4 2,5%, 5%, 30%, 50%, dan 70% terhadap PANi berturut-turut yaitu 0,1301062315 (Ωm)-1, 0,086934618 (Ωm)-1, 0,160036896 (Ωm)-1, 0,577301572 (Ωm)-1, dan 0,257258268 (Ωm)-1. Sedangkan nilai kapasitansi yang didapatkan yaitu 193,32 nF, 83,77 nF, 1 pF, 552,3 pF, dan 445,9 pF. Sehingga dapat disimpulkan bahwa semakin besar variasi konsentrasinya maka konduktivitas listrik semakin tinggi sedangkan kapasitansi menurun..

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: Q Science > QC Physics
Divisions: Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam > Fisika - S1
Depositing User: Sudia Ajjronisa S.Sos.
Date Deposited: 08 Apr 2019 02:23
Last Modified: 08 Apr 2019 02:23
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/21722

Actions (login required)

View Item View Item