Studi Penanaman Sikap Sportivitas melalui Pembelajaran Penjas Orkes pada SMA Negeri 4 Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu

Pebrisen, Iwin (2017) Studi Penanaman Sikap Sportivitas melalui Pembelajaran Penjas Orkes pada SMA Negeri 4 Bengkulu Selatan Provinsi Bengkulu. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_IWIN_PEBRISEN_1306700_562_2017.pdf

Download (14kB) | Preview

Abstract

Salah satu aspek afektif yang urgen dalam pembelajaran Penjas Orkes adalah sikap sportivitas. Karena itu, kompetensi sikap sportivitas merupakan aspek yang harus diperhatikan oleh guru Penjas Orkes. Berdasarkan hasil wawancara dengan siswa-siswi pembelajaran penjas orkes di SMA Negeri 4 Bengkulu Selatan belum sama sekali memperhatikan kompetensi afektif khsusus sikap sportivitas. Berdasarkan latar belakang masalah tersebut, penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan: 1) persepsi guru Penjas Orkes terhadap penanaman sikap sportivitas; 2) strategi penanaman sikap sportivitas dalam pembelajaran Penjas Orkes; 3) kendala-kendala yang dihadapi; dan 4) usahausaha yang dilakukan dalam mengatasi kendala-kendala tersebut. Untuk mencapai tujuan tersebut, penelitian ini menggunakan desain penelitian kualitatif dengan tife studi kasus. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 4 Bengkulu Selatan. Untuk memperoleh data yang dibutuhkan, maka pengumpulan data dilakukan dengan beberapa teknik, wawancara mendalam, analisis dokumen, dan observasi. Setelah data dikumpulkan, maka dilakukan analisis dengan menggunakan model interaktif Milles & Hubeman, yang terdiri dari tiga tahapan: reduksi data, penyajian data, dan pengambilan kesimpulan. Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, didapati hasil sebagai berikut ini: 1) guru Penjas Orkes di SMA Negeri 4 Bengkulu Selatan mempunyai persepsi yang positif terhadap penanaman sikap sportivitas. Dalam proses pembelajaran, guru Penjas Orkes juga sudah melakukan penanaman sikap sportivitas. Hanya saja, penanaman sikap sportivitas tersebut tidak tercantum dalam perencanaan pembelajaran; 2) beberapa komponen sikap sportivitas yang berusaha dutanamkan guru adalah sikap disiplin, kejujuran, kerjasama, dan tanggung jawab. Adapun cara yang digunakan dalam penanaman sikap tersebut ialah dengan menerapkan disiplin yang ketat, ceramah tentang pentingnya sikap sportivitas, dan tes kejujuran; 3) dalam menanamkan sikap sportivitas, kendala utama yang dihadapi adalah berupa watak peserta didik yang keras dan tidak terbiasa disiplin. Adapun usaha-usaha yang dilakukan guru dalam mengatasi kendala tersebut ialah seperti hukuman, pendekatan personal, danpemberian hadiah.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 10 Jan 2019 03:07
Last Modified: 10 Jan 2019 03:07
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/20316

Actions (login required)

View Item View Item