Hubungan Kecepatan dan Kelincahan terhadap Kemampuan Dribbling Bola Basket Atlet Putri Basket Smea Club (Basmec) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Teluk Kuantan

Ningsih, Dwi Julia (2017) Hubungan Kecepatan dan Kelincahan terhadap Kemampuan Dribbling Bola Basket Atlet Putri Basket Smea Club (Basmec) Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Negeri 2 Teluk Kuantan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_DWI_JULIA_NINGSIH_1303144_441_2017.pdf

Download (19kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini berawal dari hasil observasi yang penulis temui di lapangan, kemampuan Dribbling bola basket atlet putri Basmec masih rendah. Hal tersebut diduga dipengaruhi oleh kecepatan dan kelincahan. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan kecepatan dan kelincahan terhadap kemampuan Dribbling bola basket atlet putri Basmec SMK N 2 Teluk Kuantan. Jenis penelitian adalah korelasional dengan populasi adalah atlet putri Basmec SMK N 2 Teluk Kuantan yang berjumlah 20 orang. Penarikan sampel dalam penelitian ini dengan menggunakan cara Total Sampling, dengan demikian sampel berjumlah 20 orang atlet. Data diambil dengan tiga cara, tes lari Sprint 60 meter untuk mengukur kecepatan, Illinois Agility Run Test untuk mengukur kelincahan dan AAHPERD basketball control dribbling test untuk mengukur kemampuan Dribbling. Data yang diperoleh dianalisis dengan korelasi Product Moment sederhana dan ganda. Berdasarkan hasil analisis data ditemukan bahwa, 1) Kecepatan memiliki hubungan yang signifikan terhadap kemampuan Dribbling bola basket atlet Putri Basmec SMK N 2 Teluk Kuantan. 2) Kelincahan memiliki hubungan yang signifikan terhadap kemampuan Dribbling bola basket atlet Putri Basmec SMK N 2 Teluk Kuantan. 3) Kecepatan dan kelincahan secara bersama-sama memiliki hubungan yang signifikan terhadap kemampuan Dribbling bola basket atlet Putri BasmecSMK N 2 Teluk Kuantan.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 09 Jan 2019 03:45
Last Modified: 09 Jan 2019 03:45
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/20254

Actions (login required)

View Item View Item