Unjuk Kerja Kincir Angin Transmisi Rodagigi Planter Differensial untuk Peningkatan Revolutionary Energy dan Konversi Potensi Angin Menjadi Tenaga Listrik

Waskito, Waskito and Hasanuddin, Hasanuddin and Ambiyar, Ambiyar and Nurdin, Hendri (2014) Unjuk Kerja Kincir Angin Transmisi Rodagigi Planter Differensial untuk Peningkatan Revolutionary Energy dan Konversi Potensi Angin Menjadi Tenaga Listrik. In: Prosiding seminar Nasional Pembangunan Berkelanjutan Bangsa Berbasis IPTEK (PB3I-ITM), 18 Oktober 2014, Medan.

[img]
Preview
Text
Prosiding Waskito.pdf

Download (293kB) | Preview

Abstract

Pemanfaatan potensi tenaga angin yang dikenal sebagai free energy belum optimal selama ini. Hal ini disebabkan oleh ketiadaan kepemilikan teknologi pengembangan yang bersifat sederhana dan aplikatif. Penelitian ini bertujuan untuk memanfaatkan potensi energi angin melalui pengembangan kincir angin multiblade dengan sistem transmisi rodagigi planiter differensial sehingga meningkatkan revolutionary energy. Kelengkapan energy storage dan peralatan inverter sebagai model pengembangan kincir angin transmisi rodagigi planiter differensial. Sehingga mampu menghasilkan tenaga listrik untuk kebutuhan skala rumah tangga. Pendekatan yang digunakan adalah kombinasi eksploratif dan desain rekayasa teknik. Hasil yang diperoleh bahwa rekayasa kincir angin memiliki kinerja yang baik sebagai sumber energi yang memanfaatkan energi angin. Pada kecepatan angin rata-rata 2,1 m/detik yang terukur mampu untuk menggerakkan generator dengan putaran rata-rata sebesar 261,8 Rpm sehingga menghasilkan energi listrik. Energi listrik yang dibangkitkan dapat mensuplai tegangan untuk pengisian baterai sebesar 3 sampai 5 Volt. Sehingga baterai secara kontinue mengalirkan energi listrik yang dirubah dari tegangan listrik 12 Volt menjadi 220 Volt melalui inverter. Sehingga voltage ini dapat dimanfaatkan untuk mengatasi kebutuhan energi listrik dan dapat menghidupkan beberapa buah lampu pijar (60 watt dan 15 watt) dengan durasi penggunaan selama 1 jam. Kondisi tegangan baterai sebesar 11,5 Volt masih terus menerima suplai energi listrik secara kontinue selama kincir berputar.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: T Technology > GT Technology (general)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Mesin - D3
Depositing User: Mrs. Wiwi Sartika
Date Deposited: 08 Jan 2019 06:49
Last Modified: 08 Jan 2019 06:49
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/20220

Actions (login required)

View Item View Item