Pelatihan Ekstrakurikuler Tari di SMA Negeri 1 Bayang Kabupaten Pesisir Selatan

Hendrini, Della (2017) Pelatihan Ekstrakurikuler Tari di SMA Negeri 1 Bayang Kabupaten Pesisir Selatan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_06_DELLA_HENDRINI_1201143_895_2017.pdf

Download (6kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan Pelatihan Ekstrakurikuler Tari di SMA Negeri 1 Bayang Kabupaten Pesisir Selatan. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Dengan menggunakan pendekatan metode deskriptif. Objek penelitian adalah siswa-siswa yang mengikuti kegiatan ekstrakurikuler di SMA Negeri 1 Bayang yang terdiri dari 8 orang siswa. Instrumen penelitian ini adalah peneliti sendiri dan menggunakan alat bantu untuk mempermudah peneliti merumuskan data yaitu dengan menggunakan alat tulis dan kamera. Jenis data dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui studi kepustakaan, observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan langkah-langkah mengumpulkan data, mengidentifikasi data, mengklasifikasikan data dan mendeskripsikan data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan ekstrakurikuler tari di SMA Negeri 1 Bayang Kabupaten Pesisir Selatan dapat dikatakan berjalan dengan baik. Pelatihan ekstrakurikuler juga terbukti dapat memberikan perubahan positif dalam diri peserta didik, karena dalam pelatihan ekstrakurikuler tari guru menerapkan strategi kemitraan, artinya guru menempatkan peserta didik sebagai rekan kerja yang memiliki kerja sama, disiplin, tengang rasa, tanggung jawab, empati dan saling menghormati pada setiap pertemuan ekstrakurikuler tari. Pada pertemuan pertama (1) guru menayangkan video dan menerangkan nama-nama gerak tari piring karya Sofyani dan mendemonstrasikan gerak singanjo lalai. Pertemuan kedua (2) mendemontrasikan gerak menyemai padi dan gerak bertanam padi. Pertemuan ketiga (3) mendemonstrasikan gerak menghalau burung empat penjuru dan gerak menyabit padi. Pertemuan keempat (4) mendemonstrasikan gerak gerak menghantar juadah/makanan, gerak melepas lelah dan gerak membelah kelapa. Pertemuan kelima (5) mendemonstrasikan gerak memutar piring angka delapan dan gerak membawa padi bergotong royong. Pertemuan keenam (6) mendemonstrasikan gerak menampih beras, gerak tusuak dan gerak menginjak pecahan kaca. Pertemuan ketujuh (7) Pengulangan seluruh materi dengan properti dan musik pengiring tari karya Sofyani Pertemuan kedelapan (8) penilaian gerak siswa.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 04 Dec 2018 03:11
Last Modified: 04 Dec 2018 03:11
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/19998

Actions (login required)

View Item View Item