Peningkatan Minat dan Hasil Belajar melalui Penggunaan Model Pembelajaran Quantum TeachingSiswa Kelas VIII-5 SMPN 32 Padang

Yulandari, Yessy (2017) Peningkatan Minat dan Hasil Belajar melalui Penggunaan Model Pembelajaran Quantum TeachingSiswa Kelas VIII-5 SMPN 32 Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_05_YESSY_YULANDARI_1301044_3234_2017.pdf

Download (7kB) | Preview

Abstract

Sekolah SMPN 32 Padang terletak di Jl. Sungai Lareh Padang merupakan sekolah yang asri berada di suasana pendesaan. Sekolah SMPN 32 Padang mempunyai kondisi lingkungan bagus dengan siswa pribumi. Penelitian dilaksanakan di kelas VIII-5 SMPN 32 Padang yangmempunyai masalah terhadap minat dan hasil belajar apresiasi seni rupa. Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Meningkatkan minat belajar apresiasi seni rupa melalui menggunakan model pembelajaran quantum teaching siswa kelas VIII-5 SMPN 32 Padang. 2) Meningkatkan hasil belajar apresiasi seni rupa melalui penggunaan model quantum teaching siswa kelas VIII-5 SMPN 32 Padang. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (class room action reseacrh) dilakukan secara kolaboratif dengan guru mata pelajaran seni budaya. Disini peneliti bertindak sebagai guru, sedangkan guru mata pelajaran seni budaya bertindak sebagai teman sejawat atau observer. Model penelitian yang digunakan adalah Hopkins dalam dua siklus yang terdiri dari perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, refleksi. Subjek penelitian meliputi siswa kelas VIII5 SMPN 32 Padang yang berjumlah 29 siswa. Teknik pengumpulan data melalui tes dan observasi. Hasil penelitian yang diperoleh dari pengolahan data menunjukkan peningkatan minat dan hasil belajar siswa. Pada siklus I persentase minat belajar adalah 72% dengan kategori cukup, setelah dilakukan perbaikan pembelajaran oleh peneliti/guru pada siklus II, maka terjadi peningkatan minat belajar siswa menjadi 86% dengan kategori sangat baik. Begitu juga hasil belajar apresiasi seni rupa yang menunjukkan peningkatan signifikan. Hal ini dapat digambarkan pada rata-rata pra siklus 63 menjadi 83 pada siklus I, kemampuan siswa terus menunjukan peningkatan yang sangat signifikan pada siklus II dengan rata –rata 93. Ini juga dibuktikan dengan hasil uji hipotesis dengan pernyataan apabila t hitung lebih besar dari pada t tabel dan signifikan hitung lebih kecil dari signifikan pada tabel yakni 0,005. Uji hipotesis pada siklus I dengan siklus II dengan nilai t hitung 21,100 lebih besar dari t tabel yakni 2,756 dan nilai signifikan pada t hitung 0,000 lebih kecil dari signifikan tabel yakni 0,005. Berdasarkan hasil temuan penelitian di atas maka dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran quantum teaching dapat meningkatkan minat dan hasil belajar apresiasi seni rupa siwa kelas VIII-5 SMPN 32 Padang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1603 Secondary Education. High schools
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Rupa - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 30 Nov 2018 01:43
Last Modified: 30 Nov 2018 01:43
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/19963

Actions (login required)

View Item View Item