Kontribusi Keterampilan Membaca Pemahaman Teks Eksposisi terhadap Keterampilan Menulis Teks Eksposisi Siswa Kelas X MAN 1 Kinali Kabupaten Pasaman Barat

Putri, Nuraini Eka (2017) Kontribusi Keterampilan Membaca Pemahaman Teks Eksposisi terhadap Keterampilan Menulis Teks Eksposisi Siswa Kelas X MAN 1 Kinali Kabupaten Pasaman Barat. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_NURAINI_EKA_PUTRI_53260_4202_2017.pdf

Download (8kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini ada tiga. Pertama, mendeskripsikan keterampilan membaca pemahaman teks eksposisi siswa kelas X MAN I Kinali Kabupaten Pasaman Barat. Kedua, mendeskripsikan keterampilan menulis teks eksposisi siswa kelas X MAN I Kinali Kabupaten Pasaman Barat. Ketiga, mendeskripsikan kontribusi keterampilan membaca pemahaman teks eksposisi terhadap keterampilan menulis teks eksposisi siswa kelas X MAN I Kinali Kabupaten Pasaman Barat. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan metode deskriptif. Rancangan penelitian yang digunakan adalah kontribusi korelasional dua variabel. Populasi penelitian ini siswa kelas X MAN 1 Kinali Kabupaten Pasaman Barat yang terdaftar pada tahun ajaran 2016/2017 dengan jumlah 108 siswa yang tersebar dalam lima kelas. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 35 orang. Sampel diambil dengan menggunakan teknik acak sederhana dengan presisi sebesar 15% menggunakan rumus Taro Yamane. Instrumen penelitian ini adalah tes unjuk kerja, yaitu tes menulis teks eksposisi dan tes objektif keterampilan membaca pemahaman teks eksposisi. Berdasarkan analisis data dan pembahasan, diperoleh tiga hal berikut. Pertama, keterampilan menulis teks eksposisi siswa kelas X MAN 1 Kinali Kabupaten Pasaman Barat berada pada kualifikasi lebih dari cukup. Hal ini terlihat dari perolehan rata-rata hitung tes menulis teks eksposisi sebesar 75,95 Kedua, keterampilan membaca pemahaman teks eksposisi siswa kelas X MAN 1 Kinali Kabupaten Pasaman Barat berada pada kualifikasi lebih dari cukup. Hal ini disimpulkan berdasarkan rata-rata hitung sebesar 73,43. Ketiga, keterampilan membaca pemahaman teks eksposisi memiliki kontribusi sebesar 66,80% terhadap keterampilan menulis teks eksposisi siswa kelas X MAN 1 Kinali Kabupaten Pasaman Barat dan selebihnya (33,20%) dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil uji-t dapat disimpulkan bahwa keterampilan membaca pemahaman teks eksposisi berkontribusi terhadap keterampilan menulis teks eksposisi siswa kelas MAN 1 Kinali Kabupaten Pasaman Barat. Dengan kata lain, hipotesis kerja (H1) yang berbunyi “Terdapat kontribusi keterampilan membaca pemahaman teks eksposisi terhadap keterampilan menulis teks eksposisi siswa kelas X MAN I Kinali Kabupaten Pasaman Barat” diterima.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education > LB1501 Primary Education
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 22 Nov 2018 08:35
Last Modified: 22 Nov 2018 08:35
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/19699

Actions (login required)

View Item View Item