Perbedaan Tingkat Kesegaran Jasmani Siswa Jurusan IPS dengan Siswa Jurusan IPA SMA Negeri 1 Rupit Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara Provinsi Sumatera Selatan

Sarman, Sarman (2018) Perbedaan Tingkat Kesegaran Jasmani Siswa Jurusan IPS dengan Siswa Jurusan IPA SMA Negeri 1 Rupit Kecamatan Rupit Kabupaten Musi Rawas Utara Provinsi Sumatera Selatan. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_SARMAN_14086140_4056_2018.pdf

Download (95kB) | Preview

Abstract

Masalah dalam penelitian ini adalah belum diketahui secara pasti tingkat kesegaran jasmani siswa jurusan IPA dengan siswa jurusan IPS . Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar perbedaan tingkat kesegaran jasmani siswa jurusan IPA dengan siswa jurusan IPS . Jenis penelitian ini adalah Komparasi atau membandingkan. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa di SMA Negeri 1 Rupit yang berjumlah 1025 orang. Dengan teknik pengumpulan sampel adalah random sampling yaitu penarikan sampel di ambil secara acak dari setiap kelas XI jurusan IPA dan kelas XI jurusan IPS sebanyak 39 orang yaitu sebanyak 20 orang siswa kelas IPA dan 19 orang siswa IPS. Alat yang digunakan untuk pengumpulan data adalah tes kesegaran jasmani indonesia, kemudian dianalisis dengan statistik teknik uji t independent sampel. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini menunjukkan bahwa tidaka terdapat prbedaan yang signifikan antara tingkat kesegaran jasmani siswa jurusan IPA dan siswa jurusan IPS dengan hasil analisis diperoleh dari hasil penelitian kesegaran jasmani siswa Jurusan IPA dengan rata-rata (mean) adalah 12,5, standar deviasi adalah 1,36, skor tertinggi 15 dan skor terendah 10, Sedangkan siswa jurusan IPS dengan rata-rata hitung (mean) adalah 12,89, standar deviasi adalah 1,20, skor tertinggi adalah 15 dan skor terendah yaitu 10. Kemudian dari analisis hasil uji t di dengan hasil thitung = 0,91 sedangkan t tabel = 1,69 dengan taraf signifikan 0.05.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 19 Nov 2018 02:52
Last Modified: 19 Nov 2018 02:52
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/19621

Actions (login required)

View Item View Item