Kompetensi Lulusan Pendidikan Vokasi: Peran Faktor dan Indikator yang Berpengaruh

Mulianti, Mulianti and Prasetya, Febri and Mulyadi, Rodesri (2018) Kompetensi Lulusan Pendidikan Vokasi: Peran Faktor dan Indikator yang Berpengaruh. In: Prosiding Seminar Nasional: Asosiasi Penddikan Teknologi dan Kejuruan Indomesia (APTEKINDO) 2018: Revitalization of Technical and Vocational Education to Face Industrial Revolution 4.0, 11-14 Juli 2018, Surabaya.

[img]
Preview
Text
MULIANTI ARTIKEL 12.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk memperoleh model hubungan pengaruh faktor dan indikator terhadap kompetensi lulusan pendidikian vokasi. Instrumen penelitian divalidasi oleh expert dari Universitas Negeri Padang dan Politeknik Negeri Padang. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan kuesioner yang telah teruji validitas dan reliabilitasnya. Populasinya adalah lulusan D3 Pendidikan vokas Universtas Negeri Padang dan Politeknik Negeri Padang. Penelitian ini melibatkan responden dari 150 lulusan D3 vokasi yang terdiri dari 80 responden lulusan D3 vokasi Universitas Negeri Padang dan 70 responden lulusan D3 Politeknik Negeri Padang. Analisis data dimulai dengan uji normalitas dan multikolinieritas menggunakan LISREL 8.80. Data dianalisis menggunakan estimasi asymptotic covariance matrix melalui analisis coonfirmatory factor analysis dan model struktural. Hasil penelitian menguingkap sebagai berikut: terdapat pengaruh positif dan signifikan terhadap kompetensi lulusan, yaitu: (a) kepemimpinan pengelola memiliki efek tidak langsung melalui budaya akademik, suasana akademik, kompetensi dosen dan kualitas pembelajaran, (b) budaya akademik memiliki pengaruh tidak langsung melalui suasana akademik, kompetensi dosen dan kualitas pembelajaran, (c) suasana akademik memiliki pengaruh tidak langsung melalui kompetensi dosen dan kualitas pembelajaran, (d) kompetensi dosen memiliki pengaruh tidak langsung melalui kualitas pembelajaran, dan (e) kualitas pembelajaran memiliki efek langsung terhadap kompetensi lulusan. Hubungan korelasi antara kompetensi lulusan dan variabel lainnya sesuai dengan yang terkuat hingga yang paling lemah berturut-turut adalah pengaruh kualitas pembelajaran, suasana akademik, kompetensi dosen, kepemimpinan pengelola, dan budaya akademik.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: T Technology > GT Technology (general)
Divisions: Fakultas Teknik > Pendidikan Teknik Mesin - S1
Depositing User: Mrs. Wiwi Sartika
Date Deposited: 15 Nov 2018 04:31
Last Modified: 16 Nov 2018 03:06
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/19589

Actions (login required)

View Item View Item