Studi Deskriptif Pembelajaran Seni Budaya ( Seni Musik) di Kelas VII.2 SMP Negeri 1 Batang Anai Kabupaten Padang Pariaman

Khuzaipah.MZ, Khuzaipah.MZ (2016) Studi Deskriptif Pembelajaran Seni Budaya ( Seni Musik) di Kelas VII.2 SMP Negeri 1 Batang Anai Kabupaten Padang Pariaman. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
6_A_KHUZAIPAH_MZ_96658_5617_2016.pdf

Download (208kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini mengkaji masalah pembelajaran dan pencapaian hasil belajar seni musik di SMPN 1 Batang Anai. Mulai tahun ajaran 2014/2015 SMP Negeri 1 Batang Anai telah menerapkan Kurikulum 2013 (K13) yang berarti ada silabus baru, kompetensi baru, metode baru, dan ada pencapaian hasil belajar berdasarkan kurikulum 2013.Pada sisi lain, guru di SMP Negeri 1 Batang Anai terlihat masih berpola pada KTSP dalam pelaksanaan pembelajarannya. Dari kondisi pembelajaran yang ditemukan, masalahnya adalah bagaimana proses pencapaian hasil belajar seni musik di kelas VII.2 SMP Negeri 1 Batang Anai. Tujuan penelitian adalah mengetahui dan mendeskripsikan proses pencapaian hasil belajar seni musik di kelas VII.2 SMP Negeri 1 Batang Anai. Jenis penelitian adalah penelitian deskriptif dan menggunakan metode kualitatif.Data primer diperoleh langsung dari guru melalui observasi dan wawancara berkaitan dengan proses pencapaian hasil belajar seni musik. Data sekunder adalah data yang diambil berdasarkan laporan dan sumber-sumber lainnya yang mendukung penyusunan dan penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ditinjau dari proses pembelajarannya, terdapat ketidaksesuaian antara rancangan pembelajaran menurut kurikulum yang diberlakukan dengan pelaksanaan pembelajaran yang dilaksanakan guru. Hasil belajar yang dicapai siswa sangat berbeda antara hasil belajar menurut Kurikulum 2013 dengan hasil belajar berdasarkan pembelajaran yang dilaksanakan guru, dan bukan merupakan muara dari proses pembelajarannya. Pencapaian hasil belajar seni musik di SMP N 1 Batang Anai bukanlah merupakan pencerminan dari hasil dari proses pembelajaran, dan „bukan merupakan hasil belajar,‟akan tetapi merupakan hasil dari „menjawab soal ujian‟ yang diberikan guru, dimana soal ujian itu tidak berkaitan dengan materi pelajaran dalam proses pembelajaran.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 09 Nov 2018 02:03
Last Modified: 09 Nov 2018 02:03
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/19410

Actions (login required)

View Item View Item