Frisyanella, Indah (2016) Style Shifting Used by Male and Female Host to Their Guests in Kick Andy and Mata Najwa Talk Show Programs. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.
|
Text
4_INDAH_FRISYANELLA_1101021_3433_2016.pdf Download (92kB) | Preview |
Abstract
Makalah ini dibuat bertujtuan untuk mengetahui perubahan gaya bahasa berdasarkan tipe dari gaya bahasa yang digunakan beserta fungsi dari perubahan bahasa yang terdapat didalamnya. Sumber data diperoleh dari percakapan antara pembawa acara dan tamunya pada program acara Talk Show Kick Andy dan Mata Najwa. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif. Dari analisa yang dilakukan, penulis menemukan tipe gaya bahasa formal ke informal antara pembawa acara laki-laki kepada tamu laki-laki (28,2%) kepada tamu perempuan (28%) sedangkan perubahan gaya bahasa formal ke informal pada pembawa acara perempuan kepada tamu laki-laki (23,6%) kepada tamu perempuan (9,5%). Berbeda halnya perubahan gaya bahasa dari informal ke formal yang terdapat pada tuturan antara pembawa acara laki-laki kepada tamu laki-laki (22,3%) kepada tamu perempuan (4%) sedangkan tuturan dari pembawa acara perempuan kepada laki laki dominant menggunakan informal ke formal (4,2%) sedangkan jumlah persentase yang rendah didapat dari tuturan pembawa acara perempuan kepada tamu perempuan dengan menggunakan gaya bahasa santai berubah ke gaya bahasa usaha sebanyak (2,4%). Lalu, fungsi perubahan gaya bahasa yang paling dominant digunakan adalah sebagai bentuk ketegasan yaitu (33,3%). Hasil penelitian menunjukkan bahwa kedua pembawa acara lebih cenderung tidak menggunakan gaya bahasa lisan formal kepada perempuan dibanding laki-laki karena tema acara yang semi-formal dan juga kedua pembawa acara lebih dominant menggunakan gaya bahasa santai kepada perempuan dibandingkan lakilaki karena memngingat hubungan keakraban lebih mudah tercipta kepada perempuan.
Item Type: | Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) P Language and Literature > PN Literature (General) |
Divisions: | Fakultas Bahasa dan Seni > Bahasa dan Sastra Inggris - S1 |
Depositing User: | Fitri Yelli |
Date Deposited: | 05 Nov 2018 09:08 |
Last Modified: | 05 Nov 2018 09:08 |
URI: | http://repository.unp.ac.id/id/eprint/19203 |
Actions (login required)
View Item |