Improving Senior High School Students’ Speaking Fluency by Using the 4/3/2

Husna, Hayatul (2015) Improving Senior High School Students’ Speaking Fluency by Using the 4/3/2. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
4_A_HAYATUL_HUSNA_1682_2015.pdf

Download (18kB) | Preview

Abstract

Berbicara adalah salah satu bentuk keterampilan yang harus dipenuhi untuk keberhasilan komunikasi. Untuk kelancaran dalam berbicara siswa SMA dan setara menemukan berbagai kendala seperti kurangnya percaya diri, kosa kata, dan ide dalam berbicara. Sedangkan guru juga mendapatkan kendala dalam teknik ataupun strategi yang akan digunakan untuk pengajaran keterampilan berbicara dengan lancar. Makalah ini bertujuan untuk memperkenalkan salah satu teknik yang bisa digunakan dalam meningkatkan keterampilan berbicara siswa yaitu 4/3/2 technique. 4/3/2 technique adalah teknik yang digunakan untuk meningkatkan kemampuan siswa dalam keterampilan berbicara dengan lancar. Dalam mengaplikasikan teknik ini seorang guru memberikan beberapa topic kepada siswa untuk dibicarakan, siswa sama sekali tidak diperbolehkan mencatat. Kemudian siswa dipasangkan dengan siswa lain dan diberi waktu untuk berbicara selama 4 menit, kemudian langkah selanjutnya siswa bertukar pasangan dan diberi waktu untuk berbicara selama 3 menit dengan menyampaikan topik dan informasi yang sama. Langkah yang terakhir adalah siswa kembali bertukar pasangan dan diberi waktu untuk berbicara selama 2 menit dengan menyampaikan topik dan infrormasi yang sama. Dengan menggunakan 4/3/2 technique, siswa dapat meningkatkan kelancaran dalam keterampilan berbicara.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > PR English literature
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Bahasa dan Sastra Inggris - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 05 Nov 2018 09:05
Last Modified: 05 Nov 2018 09:05
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/19134

Actions (login required)

View Item View Item