Konflik Sosial dalam Novel Langit dan Bumi Sahabat Kami Karya Nh. Dini

Wisnawati, Wisnawati (2015) Konflik Sosial dalam Novel Langit dan Bumi Sahabat Kami Karya Nh. Dini. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
2_A_WISNAWATI_5762_2015.pdf

Download (230kB) | Preview

Abstract

Tujuan penelitian ini mendeskripsikan konflik sosial yang meliputi: bentuk-bentuk konflik sosial, faktor penyebab konflik sosial,dan dampak konflik sosial dalam novel Langit dan Bumi Sahabat Kami karya Nh. Dini. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif metode deskriptif. Berdasarkan deskripsi dan analisis data dapat disimpulkan bahwa konflik sosial yang terdapat dalam novel Langit dan Bumi Sahabat Kami karya Nh. Dini adalah bentuk-bentuk konflik sosial, antaranya konflik pertentangan pribadi, konflik pertentangan rasial, konflik pertentangan antara kelas-kelas sosial, konflik pertentangan politik, dan konflik pertentangan yang bersifat internasional. Faktor penyebab konflik sosial disebabkan perbedaan antara individu-individu (perorangan), perbedaan kebudayaan, perbedaan kepentingan, serta perubahan sosial. Dampak konflik sosial timbulnya keretakan hubungan antara individu dan kelompok, menyebabkan rusaknya berbagai harta benda dan jatuhnya korban jiwa, menyebabkan adanya perubahan kepribadian, konflik juga menyebabkan dominasi kelompok pemenang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > PN Literature (General)
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 17 Oct 2018 01:21
Last Modified: 17 Oct 2018 01:21
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/18547

Actions (login required)

View Item View Item