Peningkatan Kemampuan Matematika Anak melalui Permainan Tebak Angka di Pendidikan Anak Usia Dini Permata HatiKecamatan Tilatang Kamang.

Nursabayati, Nursabayati (2017) Peningkatan Kemampuan Matematika Anak melalui Permainan Tebak Angka di Pendidikan Anak Usia Dini Permata HatiKecamatan Tilatang Kamang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_07_NURSABAYATI_94018_308_2018.pdf

Download (7kB) | Preview

Abstract

Permasalahan pokok dari penelitian ini adalah berasal dari proses pembelajaran kognitif yang mencakup berpikir simbolik, dimana kemampuan matematika anak dalam mengenal angka masih rendah, terutama dalam mencocokkan lambang bilangan dengan konsep bilangan. Tujuan penelitian ini adalah untuk meningkatkan kemampuan matematika anak tentang lambang bilangan dan konsep bilangan melalui permainan tebak angka. Jenis penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (class room action), yaitu suatu penelitian yang dilakukan oleh seorang guru dalam mencermati secara mendalam terhadap suatu permasalahan yang dapat meningkatkan kualitas pembelajaran melalui permainan tebak angka dapat bermanfaat bagi peserta didik untuk meningkatkan kemampuan matematika dalam mengenal angka/lambang bilangan. Subjek penelitian ini adalah anak pendidikan anak usia dini Permata Hati Kecamatan Tilatang Kamang kelompok B dengan jumlah peserta didik 15 orang. Data penelitian ini diperoleh melalui observasi, sedangkan teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah melakukan observasi dan format hasil penilaian anak. Hasil penelitian setiap siklus telah menunjukkan adanya peningkatan kemampuan matematika anak dari siklus I yang pada umumnya masih rendah dan pada siklus II mengalami peningkatan. Berdasarkan hasil tindakan yang telah dilakukan, kemampuan matematika anak mengalami peningkatan dari sebelum tindakan. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa dengan kegiatan permainan tebak angka dapat meningkatkan kemampuan matematika anak di PAUD Permata Hati Kecamatan Tilatang Kamang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
L Education > LB Theory and practice of education
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 26 Sep 2018 02:59
Last Modified: 26 Sep 2018 02:59
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/17464

Actions (login required)

View Item View Item