Penerapan Model Advance Organizer pada Pembelajaran Seni Tari di SMA Negeri 3 Pariaman.

Putri, Zulfika (2018) Penerapan Model Advance Organizer pada Pembelajaran Seni Tari di SMA Negeri 3 Pariaman. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_06_ZULFIKA_PUTRI_1301107_1494_2018.pdf

Download (164kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan mendeskripsikan Penerapan Model Advance Organizer Pada Pembelajaran Seni Tari di SMA Negeri 3 Pariaman”, Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan deskriptif analisis. Objek penelitian ini adalah siswa kelas XI di SMA Negeri 3 Pariaman, dengan jumlah siswa 30 orang. Instrumen penelitian ini adalah peneliti sebagai observer dan alat bantu sesuai dengan catatan observasi, dokumentasi dan catatan pustaka.. Teknik pengumpulan data pada penilitian ini adalah dengan studi kepustakaan, observasi, dokumentasi. Selanjutnya data dikumpulkan dengan teknik analisis data untuk diseleksi dan dianalisa kebenarannya. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Advance Organizer dalam pembelajaran seni tari dengan materi mengidentifikasi jenis, peran, dan perkembangan tari berpasangan/kelompok nusantara di SMA Negeri 3 Pariaman dengan 3 kali pertemuan berjalan dengan baik. Siswa termotivasi dan tertarik dalam belajar, hal ini dapat dilihat dari peningkatan pengetahuan (kognitif) dan aktivitas belajar siswa pada setiap pertemuan dengan indikator, memperhatikan penjelasan guru, melakukan tanya jawab, mengemukakan pendapat, semangat belajar, dan dapat menyimpulkan pelajaran. Pada pertemuan I, II, dan III terlihat perkembangan pembelajaran pada ranah kognitif siswa. Dari kurangnya tanggapan dari siswa kemudian siswa menjadi lebih aktif hingga meningkatnya kognitif siswa pada pelajaran. Peningkatan juga dapat dilihat dari tercapainya tujuan pembelajaran seni tari. Dengan demikian dapat disimpulkan penerapan model Advance Organizer dalam pembelajaran seni tari sangat efektif dalam meningkatkan pengetahuan (kognitif) siswa, dan membuat suasana belajar menjadi lebih menyenangkan sehingga dapat meningkatkan aktivitas siswa. Dengan meningkatnya aktivitas belajar siswa maka seiringan dengan itu akan meningkat juga pengetahuan yang dimilikinya dan tampak pada hasil belajar siswa di SMA Negeri 3 Pariaman.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
N Fine Arts > NX Arts in general
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Seni Drama, Tari dan Musik - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 26 Sep 2018 02:59
Last Modified: 26 Sep 2018 02:59
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/17458

Actions (login required)

View Item View Item