Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning terhadap Keterampilan Menulis Slogan dan Poster Siswa Kelas VIII SMP Negeri 30 Padang

Nushashikin, Nushashikin (2018) Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning terhadap Keterampilan Menulis Slogan dan Poster Siswa Kelas VIII SMP Negeri 30 Padang. Skripsi thesis, Universitas Negeri Padang.

[img]
Preview
Text
A_01_NUSHASHIKIN_14016113_1448_2018.pdf

Download (88kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilakukan untuk (1) mendeskripsikan tingkat keterampilan menulis slogan dan poster siswa kelas VIII SMP Negeri 30 Padang sebelum menggunakan model Problem Based Learning (selanjutnya disingkat PBL), (2) mendeskripsikan tingkat keterampilan menulis slogan dan poster siswa kelas VIII SMP Negeri 30 Padang sesudah menggunakan model PBL, dan (3) mendeskripsikan pengaruh model PBL terhadap menulis slogan dan poster siswa kelas VIII SMP Negeri 30 Padang. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori tentang keterampilan menulis slogan dan poster dan model PBL. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan menggunakan metode eksperimen. Metode eksperimen yang dipilih yakni eksperimen semu atau quasy experiment dengan desain the one group pretest-postest. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII SMP Negeri 30 Padang yang terdaftar tahun pelajaran 2017/2018 yang berjumlah 229 siswa dan sampel 33 siswa. Pengambilan sampel penelitian ini dilakukan dengan teknik purvosive sampling. Data penelitian ini adalah skor hasil tes keterampilan menulis slogan dan poster sebelum menggunakan model PBL dan skor hasil tes keterampilan menulis slogan dan poster sesudah menggunakan model PBL. Hasil tes tersebut dibandingkan dengan menggunakan rumus uji-t untuk mengetahui pengaruh model PBL terhadap keterampilan menulis slogan dan poster siswa kelas VIII SMP Negeri 30 Padang. Instrumen penelitian ini adalah tes unjuk kerja, yaitu tes menulis slogan dan poster sebelum dan sesudah menggunakan model PBL. Berdasarkan hasil penelitian, disimpulkan tiga hal berikut. Pertama, keterampilan menulis slogan dan poster sebelum menggunakan model PBL siswa kelas VIII SMP Negeri 30 Padang berada pada kualifikasi Cukup (C) dengan nilai rata-rata 58,25. Kedua, keterampilan menulis slogan dan poster sesudah menggunakan model PBL siswa kelas VIII SMP Negeri 30 Padang berada pada kualifikasi Baik (B) dengan nilai rata-rata 80,46. Ketiga, keterampilan menulis slogan dan poster sesudah menggunaan model PBL lebih tinggi daripada sebelum menggunakan model PBL siswa kelas VIII SMP Negeri 30 Padang, namun belum mencapai KKM. Dengan kata lain, model PBL berpengaruh terhadap keterampilan menulis slogan dan poster siswa kelas VIII SMP Negeri 30 Padang.

Item Type: Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
P Language and Literature > P Philology. Linguistics
Divisions: Fakultas Bahasa dan Seni > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia - S1
Depositing User: Fitri Yelli
Date Deposited: 17 Sep 2018 08:17
Last Modified: 17 Sep 2018 08:17
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/16944

Actions (login required)

View Item View Item