Pengaruh Latihan Lateral Hop, Hop, And Hold Opposite Leg With Barriers terhadap Kecepatan Tendangan Samping Atlet Pencak Silat

Ihsan, Nurul (2015) Pengaruh Latihan Lateral Hop, Hop, And Hold Opposite Leg With Barriers terhadap Kecepatan Tendangan Samping Atlet Pencak Silat. In: Prosiding Seminar Nasional Keolahragaan Prodi Pendidikan Kepelatihan Olahraga: Metodologi Latihan dalam Rangka Peningkatan Prestasi Olahraga, 28 September 2015, Pekanbaru.

[img]
Preview
Text
Semnasor Riau.pdf

Download (188kB) | Preview

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kecepatan tendangan samping atlet pencak silat dengan menggunakan model latihan lateral hop, hop, and hold opposite leg with barriers. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu yang dilakukan pada atlet pencak silat perguruan Satria Muda Indonesia Kota Pariaman. Populasi penelitian ini adalah atlet pencak silat perguruan Satria Muda Indonesia Kota Pariaman yang berjumlah 28 orang. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan purporsive sampling dengan pertimbangan perbedaan usia atlet maka sampel dalam penelitian ini adalah atlet yang mempunyai usia dewasa yang berjenis kelamin laki-laki, sehingga sampel dalam penelitian ini berjumlah 15 orang. Kecepatan tendangan samping diukur dengan melakukan tendangan samping selama 10 detik. Data kemudian di analisis dengan menggunakan uji-t. Hasil analisis data menunjukkan bahwa: latihan lateral hop, hop, and hold opposite leg with barriers. memberikan pengaruh yang signifikan terhadap meningkatkan kecepatan tendangan samping atlet pencak silat perguruan Satria Muda Indonesia Kota Pariaman ini dibuktikan dari hasil analisis data dimana t hitung 6,3 > t tabel 1,761.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: R Medicine and Food > Medicine General > RC1200 Sports Medicine
Divisions: Fakultas Ilmu Keolahragaan > Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi - S1
Depositing User: Mrs. Wiwi Sartika
Date Deposited: 30 Aug 2018 09:01
Last Modified: 30 Aug 2018 09:01
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/16359

Actions (login required)

View Item View Item