Kedisiplinan Siswa yang Diasuh oleh Wali

Adlya, Soeci Izzati and Yusri, Yusri and Sano, Afrizal (2017) Kedisiplinan Siswa yang Diasuh oleh Wali. In: Proceedings International Counseling and Education Seminar: The Responsibility of Counselor and Educator in Millennium Era, 16 Oktober 2017, Padang.

[img]
Preview
Text
SOECI IZZATI ADLYA-YUSRI-AFRIZAL SANO.pdf

Download (1MB) | Preview

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh ditemukannya fenomena yaitu adanya siswa kurang disiplin yang ditunjukkan dengan perilaku seperti sering terlambat masuk kelas, berpakaian tidak rapi, tidak mengerjakan tugas yang diberikan guru ataupun berlama-lama saat izin keluar kelas dan sebagian besar siswa yang sering melakukan pelanggaran disiplin tersebut diasuh oleh walinya. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan kedisiplinan siswa yang diasuh oleh wali. Penelitian ini berbentuk deskriptif, dengan subjek penelitiansiswa kelas X dan XI yang diasuh oleh wali di SMA Negeri 1 Kampung Dalam yang berjumlah 37orang. Instrumen yang digunakan adalah skala likert. Data dianalisis dengan menggunakan teknik persentase. Temuan penelitian menunjukkan bahwa hasil penelitian kedisiplinan siswa yang diasuh oleh wali secara keseluruhan dapat disimpulkan bahwa kedisiplinan siswa yang diasuh oleh wali berada pada kategori cukup baik dengan persentase 60,7%.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: B Philosophy. Psychology. Religion > BF Psychology
Divisions: Fakultas Ilmu Pendidikan > Bimbingan dan Konseling - S1
Depositing User: Mrs. Wiwi Sartika
Date Deposited: 21 Nov 2017 07:01
Last Modified: 21 Nov 2017 07:01
URI: http://repository.unp.ac.id/id/eprint/11236

Actions (login required)

View Item View Item